Kamis, 03 Januari 2013

Michael Jackson

Michael Jackson 


 Michael Joseph Jackson (lahir di Gary, Indiana, Amerika Serikat, 29 Agustus 1958 – meninggal di Los Angeles, California, Amerika Serikat, 25 Juni 2009 pada umur 50 tahun)[1] adalah penyanyi dan penulis lagu dari Amerika Serikat. Ia terkenal sebagai "King Of Pop" dan memopulerkan gerakan dansa "Moonwalk" yang telah menjadi ciri khasnya. Albumnya yang dirilis pada tahun 1982, Thriller, adalah album terlaris di dunia, dengan penjualan melebihi 104 juta kopi di seluruh dunia. Ia mulai karier bernyanyi pada usia lima tahun sebagai anggota kelompok vokal keluarga Jackson (kelak menjadi The Jackson 5) sebelum meluncurkan album solo pertamanya Got to Be There pada tahun 1971. Sebagai anak ketujuh dari keluarga Jackson, dia membuat debut di musik profesional pada umur 11 tahun sebagai anggota dari Jackson 5.

Pada awal tahun 1980-an, dia menjadi figur yang sangat dominan dalam musik pop and musisi Afrika-Amerika pertama yang mempunyai crossover kuat di MTV. Popularitas dalam musiknya menanjak saat ditayangkan di MTV, antara lain "Beat It", "Billie Jean" dan Thriller dianggap telah mengubah video klip menjadi sebuah bentuk karya seni dan sebagai alat promosi untuk memopulerkan sebuah channel tv. Video-video seperti "Black or White" dan "Scream" membuat Jackson menjadi andalan utama MTV pada tahun 1990-an. Lewat penampilan panggung dan video-video klipnya, Jackson memopulerkan sejumlah teknik menari seperti robot dan moonwalk. Suara dan gaya vocal Jackson memengaruhi dan diikuti oleh banyak penyanyi hip hop, pop dan R&B.

Penghargaan - penghargaan yang telah dia raih termasuk beberapa kali Guinness World Records—termasuk thriller sebagai album terlaris di dunia— 13 Grammy Awards, 13 buah single nomor 1 dalam solo kariernya dari musisi pria lainnya dalam Hot 100 era—dan penjualan 750 juta unit di seluruh dunia. Hidup Jackson sangat terkenal di seluruh dunia, didampingi dengan kariernya yang sangat sukses, membuatnya menjadi bagian dari kebudayaan pop selama 4 dekade. dalam beberapa tahun dia sering disebut-sebut sebagai salah satu pria paling terkenal di dunia.
Daftar isi

    1 Kehidupan dan karier
        1.1 1958—75: Masa kecil dan The Jackson 5
        1.2 1975—81: Pindah ke Epic dan Off the Wall
        1.3 1982—83: Thriller dan Motown 25
        1.4 1984–85: Pepsi, We Are the World, dan karier bisnis
        1.5 1986—87: Penampilan, tabloid, Bad, otobiografi, dan film
        1.6 Autobiografi, perubahan penampilan dan Neverland
        1.7 1988: Moonwalker
            1.7.1 Plot
            1.7.2 Man In The Mirror
            1.7.3 Retrospektif
            1.7.4 Badder
            1.7.5 Speed Demon
            1.7.6 Leave Me Alone
            1.7.7 Smooth Criminal
            1.7.8 Come Together
        1.8 1991-1993: Dangerous
        1.9 1995-1997 HIStory, Past, Present, And Future
    2 Kematian
    3 Diskografi
    4 Filmografi
    5 Tur
    6 Rujukan
    7 Pranala luar

Kehidupan dan karier
1958—75: Masa kecil dan The Jackson 5

Michael Joseph Jackson lahir pada tanggal 29 Agustus 1958 di Gary, Indiana, sebuah daerah industri di pinggiran Chicago.[2] Ia adalah keturunan seorang Afrika-Amerika Joseph Walter "Joe" Jackson dan Katherine Esther Scruse.[2] Ia adalah anak ke-7 dari 9 bersaudara. Saudaranya antara lain Rebbie, Jackie, Tito, Jermaine, La Toya, Marlon, Randy, dan Janet.[2] Joseph Jackson pernah bermain di sebuah band R&B bernama The Falcons, bersama saudaranya Luther.

Jackson pernah menyatakan bahwa sejak kecil ia mengalami kekerasan dari ayahnya, baik secara fisik maupun mental, seperti latihan yang tak henti-henti, cambuk, dan memanggilnya dengan panggilan kasar. Namun demikian, ia juga mengakui bahwa kedisiplinan yang diterapkan ayahnya membawa pengaruh besar bagi kesuksesannya. [3][4] Marlon Jackson menceritakan, pernah dalam suatu perselisihan, Michael diangkat terbalik kemudian dipukuli di punggung dan pantatnya.[5] Pernah pula di suatu malam, ketika Michael sedang tidur, Joseph memanjat dari kamarnya ke pintu kamar Jackson. Dengan mengenakan topeng menakutkan, ia masuk ke kamar, berteriak keras menakut-nakuti Michael. Joseph mengatakan bahwa ia melakukan itu untuk mengajarkan anak-anaknya agar tidak membiarkan jendela kamar terbuka ketika tidur. Selama bertahun-tahun setelah peristiwa tersebut, Michael sering mengalami mimpi ia diculik dari kamarnya.[5] Pada tahun 2003, Joseph mengakui pernah mencambuk Michael ketika iamasih kecil.[6]

Jackson pertama kali membicarakan masalah kecilnya ketika ia diwawancara oleh Oprah Winfrey pada tahun 1993. Ketika itu ia juga berkata bahwa pada saat kecil, ia sering menangis kesepian dan kadang-kadang muntah ketika melihat ayahnya.[7][8][9][10] Pada acara Living with Michael Jackson (2003), Michael terlihat menangis menutupi wajahnya ketika ia menceritakan tentang masa kecilnya.[5]

Jackson menampilkan bakat musiknya di usia belia ketika ia menyanyi di depan teman-teman sekelasnya pada resital Natal di usia lima tahun.[2] Pada tahun 1964, Michael dan Marlon bergabung dengan the Jackson Brothers—sebuah band yang didirikan oleh saudara-saudaranya: Jackie, Tito, dan Jermaine—sebagai musisi pendukung, Michael memainkan congas sementara Marlon tambourine. Beberapa lama kemudian, ia mulai mengambil peran sebagai penyanyi latar dan ikut menari. Dan akhirnya pada umur 8 tahun, ia dan Jermaine menjadi penyanyi utama, dan nama kelompok musik ini diganti menjadi The Jackson 5.[2] Band ini melakukan tur di bagian tengah Amerika Serikat secara ekstensif pada tahun 1966 hingga 1968. Pada tahun 1966, mereka memenangi beberapa acara pencari bakat tingkat lokal.

The Jackson 5 telah merekam berbagai lagu, termasuk "Big Boy", untuk label rekaman lokal Steelwotn pada tahun 1967 dan menandatangani kontrak dnegan Motown Records pada tahun 1968.[2] Majalah Rolling Stone ketika itu menggambarkan Michael sebagai "sebuah keajaiban" (prodigy) dengan "bakat musik yang luar biasa".[11] The Jackson 5 mulai masuk pada chart ketika empat single pertamanya ("I Want You Back", "ABC", "The Love You Save," dan "I'l Be There") menempati tangga pertama pada Billboard Hot 100.[2] Pada masa awal The Jackson 5, bagian relasi publik Mowton mengklaim bahwa Michael berumur 9 tahun, meskipun sebenarnya ia berumur 11 tahun ketika itu.[12] Mulai tahun 1972, Michael merilis empat album solo dengan Motwon, di antaranya Got to Be There dan Ben. Penjualan band ini menurun pada tahun 1973.[13]
1975—81: Pindah ke Epic dan Off the Wall

The Jackson 5 menandatangani kontrak baru dengan CBS Record pada bulan Juni 1975, dalam divisi Philadelphia International Records, yang kemudian diubah namanya menjadi Epic Records.[13] Nama grup ini pun diubah menjadi The Jacksons dan menghasilkan enam album antara tahun 1976 hingga 1984, di mana sebagian besar lagunya di tulis oleh Michael Jackson.[14] Hits yang dilahirkan oleh band ini antara lain "Shake Your Body (Down to the Ground)", "This Place Hotel" dan "Can You Feel It."[15] The Jackson juga memiliki acara TV sendiri di CBS, The Jacksons, yang mengudara dari tahun 1976 hingga 1977.

Pada tahun 1978, Jackson berperan sebagai Scarecrow pada film musikal The Wiz.[16] Musik dalam film ini diaransemen oleh Quincy Jones, yang kemudian menjalin kerjasama dengan Jackson untuk membuat album solonya, Off the Wall.[17]

Penulis lagu di album ini antara lain Jackson, Rod Temperton, Stevie Wonder, dan Paul McCartney. Dirilis pada tahun 1979, empat lagu dalam album ini menempati peringkat pertama tangga lagu di Amerika Serikat termasuk "Don't Stop 'Til You Get Enough" dan "Rock with You."[18] Off the Wall menempati peringkat ketiga dalam Billboard 200 dan terjual 7 juta kopi di Amerika Serikat dengan total penjualan di seluruh dunia mencapai lebih dari 20 juta kopi.[19][20]

Pada tahun 1980, Jackson memenangi tiga penghargaan di American Music Awards untuk penampilan solonya: Favorite Soul/R&B Album, Favorite Male Soul/R&B Artist, dan Favorite Soul/R&B Single untuk "Don't Stop 'Til You Get Enough".[18] Pada tahun yang sama, ia juga memenangi Billboard Music Awards untuk kategori Top Black Artist dan Top Black Album serta sebuah Grammy Award untuk Best Male R&B Vocal Performance (untuk lagu "Don't Stop 'Till You Get Enough")[18] Meskipun sukses secara komersil, Jackson merasa Off the Wall belum memenuhi harapannya untuk menciptakan album yang luar biasa.[21] Pada tahun 1980, Jackson menjadi musisi dengan penerimaan royalti tertinggi di industri musik: 37% dari keuntungan album secara keseluruhan.[22]
1982—83: Thriller dan Motown 25

Pada tahun 1982, Epic merilis album kedua Jackson, Thriller. Kemunculan album ini dianggap sebagai puncak karier Jackson. Album kedua ini bertahan di 10 besar Billboard 200 selama 80 minggu berturut-turut. Tujuh lagu dari album ini secara bersamaan masuk dalam sepuluh besar Billboard Hot—100, tiga di antaranya "Billie Jean," "Beat It," dan "Wanna Be Startin' Somethin'."

Periode ini adalah periode yang luar biasa menguntungkan bagi Jackson. Melalui pengacaranya John Branca, Jackson berhasil mendapatkan royalti tertinggi dalam industri musik, sekitar $2 per album. Di saat yang sama, ia juga meraup keuntungan dari The Making of Michael Jackson's Thriller, sebuah film dokumenter yang dibuat oleh Jackson dan John Landis yang terjual lebih dari 350.000 kopi.[23]

Pada 25 Maret 1983, Michael Jackson tampil live dalam acara televisi spesial Motown 25: Yesterday, Today, Forever. Pada acara inilah ia pertama kali menampilkan gerakan tari nya yang terkenal, moonwalk.[24] Penampilannya di acara ini ditonton oleh sekitar 47 juta orang, dan hanya dapat disamai oleh penampilan Elvis Presley dan The Beatles danam The Ed Sullivan Show. The New York Times menulis, "The moonwalk that he made famous is an apt metaphor for his dance style. How does he do it? As a technician, he is a great illusionist, a genuine mime. His ability to keep one leg straight as he glides while the other bends and seems to walk requires perfect timing." (Indonesia: "Moonwalk yang telah membuatnya terkenal adalah perubahan yang tepat dalam gaya menarinya. Bagaimana dia melakukannya? Sebagai seorang teknisi, ia adalah ilusionis yang hebat, badut (mime) yang sesungguhnya. Kemampuannya untuk membuat satu kaki lurus sambil menggesernya, sementara satu kaki lainnya menekuk, membuatnya terlihat berjalan, membutuhkan ketepatan waktu yang sempurna."[25]
1984–85: Pepsi, We Are the World, dan karier bisnis

Jackson mengalami kecelakaan pada 27 Januari 1984. Dalam proses pembuatan iklan Pepsi Cola di Shrine Auditoriam, Los Angeles, ia mengalami luka bakar tingkat dua di kulit kepalanya setelah rambutnya terbakar akibat sebuah kecelakaan. Kejadian ini segera menjadi perhatian publik dan mendatangkan banyak simpati.[26] Pepsi kemudian menyelesaikan tuntutan hukum di luar pengadilan. Untuk mengobati luka bakarnya ini, Jackson memberikan $1,5 juta kepada Brotman Medical Center di Culver City, California, sehingga rumah sakit itu dapat membeli peralatan penyembuhan luka bakar berteknologi paling tinggi ketika itu; Brotman kemudian mengubah nama kamar perawatan luka bakarnya menjadi "Michael Jackson Burn Center" untuk menghormati Jackson.[26] Setelah kejadian ini, Jackson mulai memperhatikan penampilan dan mengoperasi plastik hidungnya.[17]
Jackson di White House South Portico bersama Presiden Ronald Reagan dan ibu negara Nancy Reagan, 1984.

Pada 14 Mei 1984, Jackson diundang ke White House untuk menerima penghargaan yang diberikan langsung oleh Presiden Amerika Serikat Ronald Reagan. Penghargaan ini diberikan atas sumbangan Jackson untuk badan amal yang membantu orang untuk keluar dari ketergantungan alkohol dan penyalahgunaan narkoba.[27] Pada tahun yang sama, ia memenangi 8 penghargaan pada Grammy Awards 1984. Pada tahun ini pula ia menyelenggarakan tur bertajuk Victory Tour yang secara total ditonton oleh lebih dari 2 juta orang.[28] Ia mendonasikan $5 juta pendapatan dari Victory Tour untuk amal.[29]

Jackson, bersama Lionel Richie, juga membuat single "We Are the World" yang dirilis ke seluruh dunia untuk tujuan amal, yaitu membantu rakyat miskin di Afrika dan Amerika Serikat. Single ini dinyanyikan oleh 39 selebritis, termasuk Jackson. Single ini juga menjadi single dengan penjualan terbaik sepanjang masa, dengan total penjualan 20 juta kopi.[30]

Saat bekerja bersama Paul McCartney dalam dua hit singlenya, "The Girl Is Mine" dan "Say Say Say", keduanya mulai menjalin persahabatan dan saling mengunjungi satu sama lain. Pada suatu diskusi, McCartney menceritakan kepada Jackson bagaimana ia mendapatkan jutaan dolar dari katalog musik; ia mendapatkan sekitar $40 juta pertahun dari lagu yang dinyanyikan orang lain. Jackson pun tertarik dan mulai menjalani karier bisnisnya dengan membeli, menjual, dan mendistribusikan hak penerbitan dari banyak artis. Tak lama kemudian, ATV Songs—sebuah katalog musik yang berisi ribuan lagu, termasuk lagu-lagu besutan Lennon-McCartney yang ditulis antara tahun 1963 hingga 1973—mulai dijual.[31][32]
1986—87: Penampilan, tabloid, Bad, otobiografi, dan film
Lihat pula: Kesehatan dan penampilan Michael Jackson
Jackson dua tahun setelah ia didiagnosis menderita vitiligo.

Selama masa mudanya, Jackson memiliki kulit coklat, namun sejak awal tahun 1980-an, kulitnya tampak semakin memutih. Perubahan warna kulit ini memancing pertanyaan media dan memunculkan rumor-rumor, di antaranya rumor yang mengatakan bahwa Jackson sengaja memutihkan kulitnya (bleaching)[7]. Menurut biografi yang ditulis oleh J. Randy Taraborrelli, pada tahun 1986, Jackson didiagnosis menderita vitiligo dan lupus; penyakit vitiligo membuat kulitnya terlihat putih di beberapa bagian. Kedua penyakit ini mengakibatkan Jackson sensitif terhadap sinar matahari. Perawatan yang diberikan kepada Jackson untuk penyakitnya tersebut turut mengakibatnya kulitnya semakin memutih.[33] Selain perubahan pada warna kulit, ia juga diketahui melakukan operasi plastik pada bagian hidung, jidat, bibir, dan tulang pipi.[34]

Berat badan Jackson turus drastis pada awal tahun 1980-an. Hal ini disebabkan karena diet dan keinginan untuk mendapatkan "tubuh pedansa" ("dancer's body")[35] Beberapa saksi mengatakan bahwa seringkali Jackson merasa pusing dan menduga dirinya menderita anorexia nervosa; gejala medis kehilangan nafsu makan.[36] Beberapa ahli mengatakan bahwa Jackson menderita body dysmorphic disorder, kondisi psikologis di mana penderita merasa kurang suka dengan penampilannya.[33] Tahun 1986 ia mengoperasi lagi hidung dan dagunya.[17][37]

Selama tahun 80-an ini kisah Jackson semakin menjadi perhatian publik. Pada tahun 1986, The National Enquirer mempublikasikan beberapa foto yang menggambarkan Jackson sedang tidur di hyperbaric oxygen chamber, dan mengatakan bahwa Jackson tidur di situ untuk memperlambat proses penuaan.[38] Jackson membeli seekor simpanse bernama Bubbles dari sebuah laboratorium, dan pada tahun 2003 ia mengklaim bahwa Bubbles bisa menggunakan toilet dan membersihkan kamarnya sendiri.[38] Jackson juga dikabarkan menawar tulang Joseph Merrick, si "Manusia Gajah", seharga $1 juta.[39] Laporan itu melekat dalam ingatan masyarakat, dan menginspirasi nama panggilan "Wacko Jacko" (Jacko Sinting), yang kemudian sering disingkat sebagai "Jacko" di headline tabloid. Seorang biografer pada tahun 2004 mengatakan bahwa rumor-rumor tersebut di ciptakan oleh bagian publikasi Jackson sendiri untuk tujuan promosi.[40]. Jackson mengatakan kepada reporter:
“     Mengapa Anda tidak melaporkan saja ke masyarakat bahwa saya adalah alien dari Mars. Bilang kepada masyarakat bahwa saya memakan ayam hidup-hidup, dan melakukan tarian voodoo di malam hari. Tentu masyarakat akan percaya dengan yang Anda katakan karena Anda adalah seorang reporter. Tetapi bila saya, Michael Jackson, yang mengatakan, "Saya adalah alien dari Mars, saya memakan ayam hidup-hidup, dan saya melakukan tarian voodoo di malam hari," masyarakat akan berkata, "Ya ampun, Michael Jackson sudah gila, dia hancur. Lebih baik kamu tidak mempercayai ucapannya."[41]     ”
Jackson memakai jaket bergaya militer pada era Bad.

Pada tahun 1987, Jackson merilis album Bad, yang merupakan album pertamanya setelah vakum selama lima tahun.[42] Total penjualan album yang banyak ditunggu oleh penggemar ini tidak setinggi album Thriller, namun tetap saja dapat dianggap sukses secara komersil, serta berhasil menelurkan tujuh hit single di Amerika Serikat, lima di antaranya ("I Just Can't Stop Loving You", "Bad", "The Way You Make Me Feel", "Man in the Mirror" dan "Dirty Diana") pernah menempati peringkat satu daftar Billboard Hot 100, lebih banyak dari album-album lainnya.[43] Hingga tahun 2008, album ini telah terjual lebih dari 30 juta kopi di seluruh dunia.[44]

Pada tahun 1987, Jackson menyatakan diri keluar dari agama yang di anutnya, Saksi-saksi Jehovah, sebagai respon dari ketidaksetujuan agama tersebut terhadap video klip Thriller.[45] Pada tanggal 12 September, Jackson memulai Bad World Tour hingga tanggal 14 Januari 1989.[46] Di Jepang saja, tur ini berhasil menarik 570.000 penonton.[47] Ia juga memecahkan Guiness World Record ketika 504.000 orang menghadiri shownya di Wembley Stadium. Secara total, ia tampil di 123 konser, di hadapan 4,4 juta orang, dan memecahkan Guinness World Record lainnya ketika tur tersebut memberikan pendapatan senilai $125 juta. Selama perjalanannya, ia mengundak anak kecil yang berasal dari keluarga ekonomi lemah untuk menonton konsernya secara gratis, dan memberi donasi ke rumah sakit, yayasan yatim piatu, dan badan amal lainnya.[46]
Autobiografi, perubahan penampilan dan Neverland

Pada 1988, Jackson merilis autobiografi pertamanya, Moonwalk, yang membutuhkan 4 tahun untuk menyelesaikannya. Jackson menulis tentang masa kecilnya, The Jackson 5, dan perlakuan kejam yang dideritanya. Dia juga menulis kalau dia hanya menjalani dua operasi plastik pada mukanya. Jackson kemudian merilis film yang disebut Moonwalker yang berisi kumpulan rekaman - rekaman dan film pendek yang dibintangi Michael Jackson sendiri, dan Joe Pesci. Pada bulan Maret 1988, Jackson membeli tanah di dekat Santa Ynez, California untuk membangun Neverland Ranch dengan harga sebesar $17 juta. Dia memasang berbagai atraksi permainan dan sebuah Teater. Disana juga terdapat 40 staf keamanan yang selalu berpatroli. Pada 1989, pendapatan tahunannya dari hasil penjualan album dan konser - konsernya, diperkirakan mencapai $125 juta hanya untuk tahun itu sendiri. Michael Jackson dilantik sebagai King of Pop. Nama panggilan tersebut dipopulerkan oleh Elizabeth Taylor. Dari tahun 1985 sampai 1990, Jackson telah mendonasikan $500,000 ke United Negro College Fund. Pada saat ini juga Michael mulai menjalin persahabatan dengan aktor cilik, Macaulay Culkin.
1988: Moonwalker

Moonwalker adalah sebuah film yang dibintangi Michael Jackson sendiri. Film ini terdiri dari klip singkat mengenai riwayat Michael Jackson, kumpulan beberapa video klip dari album Bad, serta adegan-adegan tambahan yang merangkai klip-klip tersebut menjadi alur cerita yang utuh. Judul film ini diambil dari jargon Moonwalk, teknik tarian yang dipopulerkan oleh Jackson dalam penampilannya pada acara Motown 25: Yesterday, Today, Forever. Meskipun sebenarnya jargon tersebut dipopulerkan oleh media massa, namun Jackson sendiri memilih nama tersebut untuk judul filmnya itu.

Pada awalnya film ini dirilis bersamaan dengan diluncurkannya album Bad pada tahun 1987. Namun pada akhirnya film ini diluncurkan sebagai bagian dari konser Bad World Tour. Film ini pertama kali ditayangkan di bioskop-bioskop Inggris pada 26 Desember 1988. Pada awalnya film ini direncanakan diputar di bioskop-bioskop Amerika dan Kanada pada hari Natal tahun 1988. Namun terjadi penundan sehingga film ini baru dirilis pada 10 Januari 1989 dalam bentuk Home Video setelah Jackson menyelesaikan Bad World Tour. Bedasarkan data 17 April 1989, video film ini telah terjual hingga 800.000 copy.
Plot

Film ini dibagi atas beberapa segmen yang satu sama lainnya tidak memiliki hubungan yang erat. Film ini lebih bersifat kumpulan video klip Michael Jackson dibandingkan dengan sebuah alur cerita. Namun demikian beberapa video klip dibuat sedemikian rupa sehingga menyerupai sebuah film musikal pendek. Segemen-segemen dalam film tersebut antara lain:
Man In The Mirror

Adegan pembukaan film ini dimulai dengan video klip lagu Man in The Mirror yang berupa cuplikan konser Jackson dalam Bad World Tour. Pada video klip ini juga disisipkan gambar-gambar anak-anak Afrika dan tokoh-tokoh dunia seperti Mahatma Gandhi, Martin Luther King, Jr., John Lennon, dan sebagainya.
Retrospektif

Pada segemen ini ditampil kumpulan potongan video klip Jackson sejak zaman The Jackson 5, Thriller, The Jackson's Victory Tour, We Are the World, serta beberapa beberapa video klip dari album Bad. Sebagian klip tersebut telah diedit ulang untuk memberikan tampilan yang lebih dramatis dan menunjukan perjalanan karier Jackson.
Badder

Merupakan parodi dari video klip singel "Bad". Berbeda dengan video klip singelnya, pada "Badder" seluruh pemerannya diganti dengan sekelompok anak-anak yang berdandan seperti Michael Jackson dan penari latarnya. Anak-anak tersebut kemudian menari dan menyanyi seperti pada adegan video klip tersebut. Namun pada video klip "Badder" disisipkan adegan-adegan yang bersifat komedi.

Michael Jackson kecil dalam video klip ini diperankan oleh Brandon Quintin Adams. Sedangkan aktor lain yang ikut mendukung klip tersebut antara lain Jermaine Jackson, Jr. dan Nikki Cox.
Speed Demon

Segmen ini merupakan lanjutan dari video klip "Badder". Disutradarai oleh Will Vinton dan dilatari oleh lagu Speed Demon dari album Bad. Pada segemen ini menceritakan Jackson yang dikejar-kejar oleh sekelompok penggemarnya yang ditampilkan dalam bentuk animasi tanah liat. Jackson kemudian menyamar sebagai Spike si kelinci (juga dalam bentuk animasi tanah liat) yang kemudian mengerjai penggemar-penggemar gila tersebut. Dalam pelariannya, Jackson juga menyamar menjadi artis-artis terkenal lainnya seperti Sylvester Stallone, Tina Turner, dan Pee-Wee Herman. Segmen ini ditutup dengan adu tarian antara Jackson dan Spike si kelinci yang berakhir dengan ditilangnya Jackson secara konyol akibat melanggar rambu larangan Moonwalk.
Leave Me Alone

Pada segmen ini ditampilkan video klip singel "Leave Me Alone" dari album Bad. Video ini ditampilkan berupa animasi yang menggambarkan kegemaran, cita-cita, dan hal-hal yang mencerminkan pribadi dari Jackson. Video klip ini juga menggambarkan rasa kekesalan Jackson kepada media dan paparazi yang selalu mencap negatif dirinya. Video klip ini memperoleh penghargaan sebagai video klip terbaik dalam ajang Grammy Award yang juga satu-satunya penghargaan yang dimenangkan dari album Bad.
Smooth Criminal

Merupakan segmen terpanjang dari film Moonwalker. Menceritakan persahabatan antara Jackson dan sekelompok anak-anak jalanan (yang salah satunya diperankan oleh Sean Lennon). Pada suatu hari ketika Jackson dan anak-anak tersebut sedang bermain, secara tidak sengaja mereka menemukan markas penjahat kelas kakap yang bernama Frankie Lideo (plesetan dari manejer Jackson, Frank DiLeo) atau yang lebih dikenal dengan "Mr. Big" (diperankan oleh aktor Joe Pesci). Namun keberadaan Jackson dan kawan-kawannya diketahui oleh Mr.BiG dan anak buahnya. Akibatnya, Jackson menjadi incaram kelompok penjahat itu. Selanjutnya, dalam adegan yang bernuansa tahun 1930-an, Jackson berhasil melarikan diri dari kejaran Mr.Big dengan berubah menjadi mobil sport futuristik. Jackson kemudian bersembunyi dalam sebuah kafe tua yang ternyata dihuni oleh hantu-hantu Mafia era 1930-an. Pada adegan berikutnya diperlihatkan Jackson bertarung dengan mafia-mafia tersebut dengan gaya musikal yang diiringi dengan lagu "Smooth Criminal". Sayangnya Mr.Big yang mengepung kafe tua itu kemudian menangkap Kettie, salah satu teman cilik Jackson yang diam-diam mengikuti Jackson dari belakang. Untuk menyelamatkan teman ciliknya itu, Jackson kemudian bertarung dengan Mr.Big dengan berubah menjadi robot raksasa. Setelah Mr.Big berhasil dikalahkan, Jackson akhirnya mengantar anal-anak tersebut pulang dengan berubah menjadi pesawat jet futuristik.
Come Together

Setelah menyelamatkan anak-anak dari kejaran Mr.Big, Jackson kemudian mengajak mereka untuk menonton "live performance"-nya disebuah pentas. Pada segemen in Jackson membawakan lagu "Come Together" yang dipopulerkan oleh grup The Beatles dan sekaligus segmen penutup film Moonwalker.
1991-1993: Dangerous

Pada tahun 1991 Michael Jackson merilis album Dangerous. Album ini terjual lebih dari 32 juta kopi di seluruh dunia, melebihi album Bad. Album ini mendapatkan anugrah Grammy Awards untuk kategori Best Engineered Album – Non Classical. Album ini sempat mengundang kontroversi dikarenakan video clip lagu Black Or White yang pada empat menit terakhirnya Jackson memperlihatkan tarian yang sedikt mengandung kekerasan, Jackson menghancurkan toko dengan tong sampah dan menghancurkan mobil dengan linggis. Jackson juga menunjukan tarian yang berbau seksual, Jackson memegang selangkangan dan menarik resleting celananya. Setalah kejadian itu, semua jaringan video klip memotong empat menit terakhir dari video tersebut. Jackson mengeluarkan pernyataan minta maaf kepada siapapun yang pernah tersinggung. Lepas dari berbagai kontroversi, video klip ini menampilkan Macaulay Culkin selama adegan rap oleh L. T. B.

Dalam rangka memepromosikan album Dangerous, Jackson melakukan tur dunia yang bertajuk Dangerous World Tour. Tur ini merupakan tur solo kedua Jackson setelah sebelumnya Jackson melakukan Bad World Tour tahun 1987-1989. Tur yang berlangsung dari 27 Juni 1992 sampai 11 November 1993 ini berlangsung sebanyak 69 konser di depan kurang lebih 3,5 juta fans. Jackson melakukan tur ini karena hasil dari tur akan disumbangkan untuk Heal The World Foundation, badan amal Jackson sendiri yang diperuntukan untuk anak-anak. Rencananya, tur ini akan berlangsung empat leg yang akan berakhir tahun 1994, namun akhirnya tur ini berakhir sebanyak tiga leg yang berakhir pada tahun 1993. Jackson mengakhiri tur karena ia mengumumkan bahwa dirinya menderita penyakit yang harus dirawat inap, Jackson juga mengumumkan bahwa ia kecanduan obat penenang dikarenakan stress akibat kasus pelecehan seksual pada anak laki-laki yang muncul di media ketika Jackson sedang berada di Bangkok, tepatnya 24 Agustus 1993.
1995-1997 HIStory, Past, Present, And Future

Pada tanggal 16 Juni 1995, Michael Jackon merilis album yang berjudul HIStory, Past, Present, And Future (biasa disingkat HIStory). Album ini terdiri dari dua bagian, HIStory, Past, Present, And Future, Book 1 yang berisi kompilasi hits sebelumnya dan HIStory, Past, Present, And Future, Book 2 yang berisi hits baru. Album ini terjual 20 juta kopi di seluruh dunia. Album ini masuk lima nominasi Grammy Awards dan memenangkan Best Music Video - Short Form untuk video klip Scream. Seperti album Dangerous, HIStory juga mengundang kontroversi terkait lirik lagu The Don’t Care About Us yang mengundang anti-Semitic. Dalam They Don’t Care About Us terdapat lirik “Jew Me, Sue Me, Everybody Do Me/ Kick Me, Kike Me, Don't You Black Or White Me". Tanggal 23 Juni 1995 Jackson, meskipun mengeluarkan biaya, ia mengubah lirk tersebut dengan “Do Me” dan “Strike Me”.

Seperti dua album sebelumnya (Bad dan Dangerous), Jackson mempromosikan album HIStory dengan cara melakukan tur dunia. Tur kali ini bertajuk HIStory World Tour. Tur ini berhenti di 58 kota, 35 negara, 5 benua. Total konser di tur ini 58 konser. Tur ini juga merupakan tur solo ketiga sekaligus terakhir bagi Michael Jackson.

Sebelum tur berlangsung, pada 16 Juli 1996, Jackson melakukan konser di Jerudang Park Ampitheatre, Brunei Darussalam. Konser ini dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke 50 Sultan Brunei, Hassanal Bolkiah. Daftar lagu dan kostum konser ini mirip dengan Dangerous World Tour.

Tur ini dimulai tanggal 7 September 1996 sampai 15 Oktober 1997. Berlangsung selama dua leg.
Kematian
Michael Jackson upeti di Craven Cottage

Michael Jackson merencanakan untuk menggelar konser terakhirnya diO2 Arena London, Jackson menamai konser ini dengan nama This Is It Michael Jackson. Konser in rencananya akan dilaksanakan tanggal 25 Juli 2009, namun satu bulan sebelumnya Michael Jackson meninggal dunia di rumahnya di Los Angeles pada hari Kamis, 25 Juni 2009, Pukul 14:26 waktu setempat. Ia tidak sadarkan diri setelah mengalami gagal jantung (cardiac arrest). Ia diduga mengalami gagal jantung sesaat setelah diberi suntikan demerol. Berita kematian Michael Jackson tersebar cepat di internet. Banyak situs web yang kewalahan menangani pengguna internet yang ingin mencari Informasi tentang kematian Jackson. Google sempat mengalami gangguan karena begitu banyaknya kata kunci "Michael Jackson" yang dimasukan. AOL Instant Messenger juga sempat mengalami gangguan selama 40 menit karena banyaknya pengguna yang menginformasikan kematian Jackson lewat AOL Instant Messenger.

Senin, 12 November 2012

Penyanyi korea bersuara paling indah banget

Penyanyi korea bersuara paling indah banget

Para penyanyi wanita Korea, yang seringkali kita lihat hanya dari tampang dan penampilannya yang cantik-cantik, ternyata tidak semua yang hanya mengandalkan kecantikan dan bentuk tubuh yang indah. Beberapa diantara mereka mempunyai kualitas vokal yang luar biasa dan khas, sehingga mereka memang pantas disebut sebagai penyanyi sungguhan. Karir mereka di bidang musik juga luar biasa, dibuktikan dengan beberapa penghargaan yang telah mereka terima sebagai penyanyi. Beberapa diantaranya adalah:
Taeyeon ‘SNSD’

Penyanyi yang pertama kali dilirik oleh SM Entertainment setelah menjuarai ‘SM Entertainment’s 8th Annual Best Contest’ tahun 2004 ini bernama lengkap Kim Tae Yeon. Gadis yang lahir pada 23 tahun lalu ini merupakan leader sekaligus lead vocal dari girlband nomor satu di Korea, Girls Generation atau SNSD. Bakat menyanyi yang ia miliki sangat mengesankan, sehingga ia seringkali mendominasi vokal di dalam grup. Kemampuan vokal Taeyeon yang mengagumkan ini membuatnya sebagai member pertama yang membuat single solo. Bersama Girls Generation lainnya, Taeyeon membawa grupnya sebagai girlband tersukses di Korea. Taeyeon juga membentuk subgroup dari Girls Generation bersama Tiffany dan Seohyun yang bernama TaeTiSeo yang sukses dengan lagu ‘Twinkle’.
Bom ‘2NE1’

Wanita yang seringkali tampil dengan gaya rambut yang unik dan tidak biasa ini mempunyai kemampuan vokal yang tidak diragukan lagi kualitasnya. Selain pandai bernyanyi, penyanyi dengan nama lengkap Park Bom ini juga mahir dalam memainkan alat musik seperti flute, cello, dan juga piano. Kemampuan vokal Bom yang menakjubkan ini membawanya sebagai lead vocal girl band 2NE1 dan juga sebagai salah satu penyanyi wanita terbaik Korea.
BoA

Jika ditanya siapa penyanyi wanita tersukses di Korea, Kwon BoA lah orangnya. Wanita yang sudah menekuni dunia musik semenjak umur 14 tahun ini mempunyai kualitas vokal yang sangat luar biasa, dan membuatnya bisa berkolaborasi dengan musisi dari luar negeri seperti Westlife dan Howie Dorough Backstreet Boys. Tidak hanya membuat album dalam bahasa Korea, BoA juga membuat album dalam bahasa Jepang dan bahasa Inggris, sehingga ia juga mahir dengan kedua bahasa tersebut. Album BoA sangat laris dipasaran, terbukti dengan rekor penjualan album artis non-Jepang yang terjual hingga lebih dari satu juta keping. Diumurnya yang ke-18 tahun, BoA juga pernah memenangkan penghargaan Artis Asia Paling Berpengaruh di MTV Asia Awards 2004. BoA telah merilis 9 album berbahasa Korea, 2 album berbahasa Inggris, 6 album berbahasa Jepang.
Sun Ye ‘Wonder Girls’

Min Sun Ye atau yang lebih dikenal dengan Sun Ye adalah salah seorang personil grup girlband Wonder Girls. Wanita 23 tahun ini direkrut dan dilatih oleh produser dari JYP Entertainment, yaitu Park Jin Young karena bakat menyanyinya yang merdu. Setelah dilatih selama t tahun, Sun Ye memulai debutnya sebagai penyanyi bersama girlband Wonder Girls dan ia pun didaulat menjadi lead vocal sekaligus leader dari grup tersebut. Bersama Wonder Girls, Sun Ye mulai banyak dikenal semenjak lagu hits merek yang berjudul ‘Nobody’. Berkat bakat menyanyinya yang mengagumkan, ia pernah mendapatkan penghargaan sebagai penyanyi terbaik di Korea dan sempat menyumbangkan suaranya di salah satu soundtrack serial drama Korea Dream High.
IU
Penyanyi korea bersuara paling indah banget

Gadis imut kelahiran tahun 1993 ini mempunyai nama asli Lee Ji Eun. Penyanyi yang juga sempat bermain dalam serial drama Dream High ini mempunyai suara merdu dan indah. IU juga pandai dalam memainkan gitar, tak jarang jika ia membawa serta gitarnya ketika ia tampil menyanyi. Walaupun IU sekarang adalah salah satu penyanyi solo wanita paling terkenal ldi Korea, namun ia juga pernah mengalami kegagalan di pertama kali ia memulai debut pada tahun 2008 namun ia mempunyai tekad yang kuat untuk menjadi seorang penyanyi sampai ia bisa sukses seperti sekarang ini. Lewat 4 album ini dan 1 full abum, IU meraih 7 penghargaan di tahun 2011, slah satunya adalah penghargaan Penampilan Solo Vokal Terbaik.
Bagaimana Dreamers? Mana yang memang merupakan idola kalian? Ayo komentari! (sumber : http://www.dreamersradio.com/article/1955/penyanyi-wanita-korea-bersuara-indah)

Penyanyi korea bersuara paling indah banget


Selasa, 06 November 2012

Foto - foto penampilan 4 minute Di Indonesia

Foto - foto penampilan 4 minute Di Indonesia

Foto - foto penampilan 4 minute Di Indonesia - Membuat anda penasaran pastinya terlebih apabila anda melewatkan acara terlitisi yang menampilkan 4 minute group band korea yang kerentt abis ..
Yuka akhh kita lihat Foto - foto penampilan 4 minute Di Indonesia saat konser :





Foto - foto penampilan 4 minute Di Indonesia



Foto - foto penampilan 4 minute Di Indonesia

Kamis, 01 November 2012

SM*SH

 SM*SH

SM*SH

SM*SH atau Seven Men as Seven Heroes (pengucapan bahasa Indonesia: [smɛs] atau pengucapan bahasa Inggris: /ˈsmæʃ/), merupakan sebuah grup musik asal Indonesia yang dibentuk oleh Starsignal pada tanggal 10 April 2010.[1][2] Grup musik ini beranggotakan 7 orang yaitu Rafael, Rangga, Morgan, Bisma, Dicky, Reza, dan Ilham.[3] Genre musik yang mereka bawakan adalah pop-dance.[4] Nama SM*SH yang merupakan singkatan dari "Seven Men as Seven Heroes" memiliki arti heroes maksudnya mereka ingin menginspirasi anak muda untuk berkreasi yang positif. Huruf "A"-nya menggunakan simbol bintang karena terinspirasi dari nama managemen SM*SH yaitu Starsignal. Saat ini SM*SH juga bekerja dibawah perusahaan rekaman "Ancora Music" sejak pertengahan 2011.Album studio pertamanya yang telah dirilis sampai ke mancanegara bertajuk seperti nama boybandnya sendiri yaitu SM*SH yang telah memunculkan tiga singel yang sukses termasuk I Heart You.[5] Boyband SM*SH membuat industri musik Indonesia menjadi berubah sepanjang tahun 2011 yang awalanya beraliran pop-melayu dan umumnya dibawakan oleh grupband kini didominasi aliran pop-dance/electro yang dibawakan oleh boyband bahkan girlband baru.[6]

Biografi
2010: Awal pembentukan
Gnome-mime-audio-openclipart.svg
   
"I Heart You" (2010)
"I Heart You", merupakan debut single pertama SM*SH yang berjenis musik dance-pop dengan paduan musik K-pop, yang liriknya menggunakan dua bahasa.
Kesulitan mendengarkan berkas ini? Lihat bantuan.

SM*SH pada awalnya beranggotakan 3 orang yaitu Dicky, Ilham, dan Reza. Lalu Morgan dan Bisma masuk, lalu disusul oleh Rangga dan Rafael. Kebanyakan dari mereka bermula dari dancer, ada juga yang mempunyai latar belakang penyanyi, dan beberapa personel lainnya yang pernah ikut bermain band. Oleh Starsignal, mereka dimasukkan dalam training camp. Disini mereka diasah kemampuannya dalam hal menyanyi dan menari. Mereka dibekali pula dengan ilmu public speaking. Training camp ini berlangsung selama 5 bulan.[7] Awal terjun ke dunia hiburan, SM*SH mengikuti ajang kompetisi dance yang diadakan oleh Cinta Laura, mereka juga menjadi dancer dalam singelnya.[7] Kemudian pada bulan Oktober 2010, debut singel pertama SM*SH dirilis. Singel tersebut berjudul "I Heart You".[8][9] Lagu ini juga dirilis ulang dan diaransemen oleh artis Opera Van Java bersama dengan Adul yang bernama "SM#SH" (dibaca smosh) dan berganti judul menjadi "Cenat Cenut".[10]
2011-sekarang: Cinta Cenat Cenut & SM*SH

Cinta Cenat Cenut adalah serial televisi pertama yang dibintangi oleh para anggota SM*SH sendiri dan mereka menjadi pemeran utama dalam serial ini. Sinetron ini ditayangkan di Trans TV sejak tanggal 18 Februari 2011, dalam berakting SM*SH bergabung bersama artis lainnya seperti Natasha Rizki dan Zaneta Georgina.[11][12] Boy band yang pernah menyanyikan lagu Take a Bow milik Rihanna pada siaran langsung di radio ini, juga mulai mendapatkan kontrak iklan dari "Kartu As Know Me So Well" Telkomsel, mereka juga menjadi bintang iklan Sosis So Nice.[13][14][15] 10 April 2011 mereka merayakan ulang tahun Sm*sh untuk pertama kalinya di acara Hip Hip Hura Tolak Angin Karnaval SCTV 2011 yang berlangsung di lapangan Lumintang Denpasar, Bali. Para penggemar Sm*sh (Sm*shblast) tetap histeris berteriak sekuat tenaga ikut menyanyi dan melompat walaupun saat itu di tengah hujan lebat.[16] Pada 6 Maret 2011, Sm*sh merilis singel keduanya yang berjudul "Senyum Semangat", mereka pertama kali menampilkan secara langsung lagu yang berjenis musik electronica/eurodance ini pada acara musik "Inbox" SCTV, alhasil lagu ini menempati tangga lagu teratas Indonesia.[17].

Dalam acara ajang peghargaan musik Indonesia, SCTV Music Awards 2011, Sm*sh tidak masuk dalam nominasi karena band ini baru naik daun pada tahun 2011, namun SCTV mengundang Sm*sh untuk membacakan nominasi "Album Pendatang Baru Duo/Grup". Mereka juga membawakan debut single utamanya yang bertajuk I Heart You, lagu ini dinyanyikan bersama penyanyi solo Afgan, selain itu mereka juga menyanyikan lagu Senyum dan Semangat.[18] Pada acara peluncuran website resmi untuk mempersatukan para fans mereka (Sm*shblast) www.smashblast.co.id, mereka menyatakan akan menyelesaikan album studio pertamanya yang akan berisi 9 lagu di dalamnya.[19] Pada 26 Juni 2011, SM*SH merilis studio album pertamanya yang bertajuk SM*SH yang diberi nama seperti namanya sendiri atau biasa disebut selftitled.[20][21] Album tersebut berisi 10 lagu yang termasuk 4 lagu daur ulang.[22][23] Album perdana SM*SH yang juga dijual melalui gerai KFC, sudah terjual hingga 600 ribu keping selama tiga bulan. Dalam sehari, rata-rata album SM*Sh laku terjual 500 CD. SM*SH juga termasuk musisi yang sukes menjual albumnya di gerai KFC seperti Cinta Laura, Indah Dewi Pertiwi, dan Agnes Monica.[24]

Pada bulan Oktober, SM*SH merilis album perdana mereka tersebut di Malaysia dan Singapura untuk mencapai kesuksesan di luar negeri khususnya Asia Tenggara.[5] Pada 30 Oktober 2011, SM*SH mengadakan konser mini yang bertajuk "SMASH Untukmu Indonesia". Konser ini diadakan di Arena Sports Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara, mulai pukul 16.00 WIB selama 2 jam pertunjukan. Dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda, SMASH akan mengingatkan dan menggali kembali nilai-nilai nasional yang oleh sebagian orang dianggap usang.[25] Setelah sukses dalam drama musikal Cinta Cenat Cenut yang ditayangkan pada awal tahun 2011, kini SM*SH kembali berakting dalam serial Cinta Cenat Cenut 2. Drama tersebut mulai ditayangkan di TransTV pada 3 Desember, pukul 20.30 WIB.[26][27]

Dalam konser ulang tahun Trans Corp ke-10 yang bertajuk "Dekade Trans Untuk Indonesia" yang mengusung tema digitalis dan futuristik dengan konsep multimedia, SM*SH tampil kedua membawakan medley lagu "Inikah Cinta" dan "Senyum Semangat" dengan baju-baju lampu futuristik yang semarak dalam tata lampu.[28] Setelah CD original album studio pertamanya terjual satu juta kopi dalam waktu 6 bulan setelah perilisan, SM*SH mendapatkan penghargaan berupa plakat "1 Million Award" dari Ancora Music. [29] Dalam tahun 2012, SM*SH rencananya akan promo album studionya ke luar negeri dengan album repacked yang terdapat 3 lagu baru,[30] dan akan launching album kedua pada tanggal 7 Juli mendatang.

SM*SH

Rabu, 31 Oktober 2012

Super Junior

Super Junior

Super JuniorSuper Junior -  (Korea: 슈퍼주니어), atau lebih dikenal dengan SJ atau SuJu (Super Junior) (Korea: 슈주), merupakan sebuah boyband yang berasal dari Seoul, Korea Selatan. Anggotanya berjumlah 13 orang yaitu Leeteuk, Heechul, Hangeng, Yesung, Kang-In, Shindong, Sungmin, Eunhyuk, Donghae, Siwon, Ryeowook, Kibum, dan Kyuhyun. Super Junior merupakan salah satu boyband terbesar di dunia. Album perdananya ialah SuperJunior05 (TWINS), dirilis pada tahun 2005. Pada tahun 2010, hanya ada 10 anggota yang aktif, 4 orang diantaranya yaitu Hangeng memiliki masalah hukum dengan SM Entertainment sehingga menyebabkan HanGeng keluar dari Super Junior (sekarang bersolo karier di kancah hiburan Mandarin-Pop), KangIn dan Pada tahun 2011 ,Heechul meninggalkan grup sementara waktu untuk melaksanakan wajib militer, dan Kibum yang juga absen dikarenakan fokus pada karier seni perannya. Namun, anggota lain bersikeras bahwa 3 anggota tersebut (Kangin, Kibum dan HanGeng) masih merupakan bagian dari Super Junior, mereka juga menyebutkan bahwa mereka sangat sedih dengan kepergian HanGeng dari grup.


Pre-debut

Sejak akhir 1990-an, agen bakat Korea dan label rekaman SM Entertainment telah mengadakan audisi tahunan untuk menemukan bakat-bakat baru yang melengkapi keberhasilan kelompok pop H.O.T, S.E.S, dan Shinhwa, yang semuanya diciptakan oleh pendiri SM, Soo-Man Lee, di pertengahan 1990-an. Black Beat dan M.I.L.K adalah dua anggota pertama kelompok untuk direkrut pada tahun 2000 di bawah SM's Starlight Casting System di Seoul.

Pada tahun 2001, perusahaan pertama mereka di luar negeri mengadakan casting audisi dan menemukan Han Geng di Beijing, terpilih di antara tiga ribu pelamar.[1] Pada tahun yang sama, Yesung ditemukan pada Seoul's casting system bersama temanya, Shindong, Sungmin dan Donghae juga dipilih untuk menjadi trainee setelah penampilan mereka dalam sebuah kontes yang disponsori SM. Pada tahun 2002, Kang-In dan Kim Heechul direkrut bersama dengan Kibum, yang ditemukan di Los Angeles. Siwon di-casting pada tahun 2003 dan Ryeowook pada tahun 2004, di mana yang terakhir ini ditemukan melalui Chinchin Youth Festival.[2] Pada tahun 2005, Kyuhyun dipilih.

Tidak lama setelah boy band TVXQ debut pada tahun 2003, berita tentang rencana Lee yang belum pernah terjadi sebelumnya yaitu membentuk boy band lain dengan cepat menyebar di Internet. Pada awal 2005, Lee mengkonfirmasi berita dan mengumumkan bahwa boy band yang terdiri dari dua belas anggota akan melakukan debut di dekat akhir tahun, mempromosikan kelompok bernyanyi ini untuk menjadi "The Gateway of Stardom Asia."[3] Lee mengumumkan bahwa bahwa sebagian besar anggota dalam kelompok ini dipilih karena mereka telah berpengalaman tampil sebagai aktor, MC, model, dan host radio sebelum debut. Heechul dan Kibum telah berprofesi sebagai penghibur, dan sebagian besar anggota lain sudah membuat berbagai macam penampilan di televisi dan media.[4][5][6] yang sangat terinspirasi oleh konsep rotasi gadis Jepang grup Morning Musume, kelompok ini juga akan mengalami perubahan line-up, dengan anggota-anggota baru menggantikan beberapa anggota lama yang dipilih setiap tahun untuk menjaga grup ini tetap muda dan memiliki berbagai talenta. Konsep ini kemudian baru diperkenalkan ke pasar K-pop.

Untuk sementara kelompok itu dikabarkan akan bernama O.V.E.R, singkatan dari "Obey the Voice for Each Rhythm" (Patuhilah Suara untuk Tiap Irama).[7] Namun, sebelum nama ini diputuskan, SM hanya menyebut mereka sebagai Junior, yang berasal dari para anggota yang masih berusia muda ketika pertama kali menjadi SM trainee.[7] [2] Setelah para anggota memamerkan bakat mereka yang berbeda kepada perusahaan pada sebuah piknik. Kemudian perusahaan memutuskan meresmikan grup ini bernama Super Junior, generasi pertama dari Super Junior.[2]

Super Junior 05 membuat pra-debut mereka di saluran Korea M-net pada 11 September 2005. Pada acara itu, mereka melakukan berbagai gaya tarian hip hop. Mereka menampilkan tarian B2K. Han Geng, Eunhyuk, dan Donghae juga melakukan tarian dari lagu Usher, Caught Up. Namun penampilan mereka tidak disiarkan di televisi, hingga akhirnya pada 16 Mei 2006 disiarkan pada sebuah segmen di acara Super Junior Show.
2005-2006: Proyek Super Junior

Super Junior 05 memulai debutnya pada program musik SBS Online Songs pada tanggal 6 November 2005, melakukan single pertama mereka, "TWINS (Knock Out)." Tunggal digital dengan "TWINS (Knock Out)", "You are the One", dan tiga lagu tambahan yang dirilis secara online pada 8 November. CD fisik dijadwalkan akan dirilis pada minggu berikutnya, tetapi album yang lebih lengkap, SuperJunior05 (TWINS), dirilis pada 6 Desember 2005 sebagai gantinya. Album perdana mereka terjual 28.536 kopi di bulan pertama rilis dan debutnya di # 3 di chart bulanan Desember 2005. [8][c] In that same month, they released "Show Me Your Love," a collaboration single with TVXQ. "Show Me Your Love" became the best-selling record of December 2005, selling 49,945 copies that month.[8] Pada bulan yang sama, mereka merilis "Show Me Your Love," sebuah kolaborasi tunggal dengan TVXQ . "Show Me Your Love" menjadi catatan terlaris Desember 2005, menjual 49.945 salinan bulan itu.

Pada Februari 2006, Super Junior 05 mulai pertunjukan untuk "Miracle", yang kedua tunggal promosi dari album debut mereka. "Miracle" adalah single pertama kelompok puncak # 1 di chart musik online dari Korea Selatan serta tangga musik Thailand, gambar bunga dari pasar internasional.[9] Sebagai promosi untuk "Miracle" berakhir, SM Entertainment mulai memilih anggota baru untuk Super Junior line-up proyek kedua, Super Junior 06. Perusahaan bahkan menyiapkan daftar anggota yang dipilih yang lulus dari grup. Namun, tidak ada anggota dibawa keluar dan anggota ketiga belas ditambahkan, bukan pada Mei 2006. Line-up proyek telah ditinggalkan sejak itu, dan kelompok hanya dikenal sebagai Super Junior, tanpa akhiran "05".[10][11]
2006-2007: Terobosan Sukses

Pada 23 Mei 2006, SM Entertainment mengungkapkan ketiga belas anggota Kyuhyun, yang ditemukan melalui kompetisi menyanyi pada tahun 2005. Mereka merilis single "U" online untuk download gratis pada 25 Mei 2006 di website resmi mereka. "U" memiliki lebih dari 400 ribu download dalam waktu lima jam dan pada akhirnya rilis melebihi 1,7 juta download, sampai merusak server.[12][13] tunggal fisik dari "U" dengan total tiga lagu ini dirilis pada 6 Juni 2006, akhirnya terjual lebih dari 81.000 unit.[14] tunggal Korea menjadi salah satu lagu paling populer sepanjang tahun, menghasilkan # 1 spot selama lima minggu berturut-turut pada dua dari atas Korea program musik.[15] Pada akhir tahun, Super Junior dikumpulkan selama tujuh penghargaan di lima dari Korea Selatan atas upacara penghargaan musik, meraih gelar sebagai Best New Group of 2006.

Super Junior sub-unit pertama, balada-menyanyi trio Super Junior-KRY, memulai debutnya pada tanggal 5 November 2006 dengan pertunjukan lagu Hyena tema "The One I Love" pada program musik KBS Music Bank.[16] kedua sub - unit tiba pada bulan Februari 2007 yang disebut Super Junior-T. Yang berlari-kelompok bernyanyi merilis single pertama mereka "Rokkugo" di 23 Februari 2007 dan membuat debut performa di Lagu-lagu Populer dua hari kemudian.[17]

Super Junior album resmi kedua ini dimaksudkan untuk akhir tahun 2006 rilis, namun karena kebetulan beberapa kemunduran, Don't Don tidak dirilis hingga 20 September 2007.[18][19] Dalam tiga hari pertama dirilis, penjualan album offline untuk Don't Don melewati tanda 11.000 unit, memulai debutnya sebagai # 1 di semua tersedia offline grafik. Itu selesai bulanan September penjualan album sebagai # 1. 60.000 unit dikirim oleh minggu pertama rilis dan salinan tambahan dicetak.[20] Although Don't Don received rather bland reviews from critics, the album sold more than 160,000 copies by the end of the year, becoming the second best-selling record of 2007.[21][22] Walaupun Don't Don diterima agak hambar tinjauan dari para kritikus, album ini terjual lebih dari 160.000 eksemplar pada akhir tahun, menjadi yang terbaik kedua - catatan penjualan 2007. Album ini juga menemukan sukses di Taiwan; itu memecahkan rekor sebagai album Korea peringkat tertinggi di G-musik Combo Billboard Chart, melebihi album TVXQ dan Shinhwa. Album Super Junior juga menempati peringkat atas boy band Taiwan K Satu, yang album debut di # 6.[23][24]

Didukung oleh pelepasan Don't Don, Super Junior dinominasikan dalam tujuh kategori terpisah pada 2007 M.NET / KM Music Festival yang digelar di 17 November, 2007. Super Junior memenangi tiga kategori tersebut termasuk "Netizen Choice Award" dan "Mobile Popularitas", menjadi pemenang terbesar malam. Grup juga memenangkan "Best Artist of the Year" (Daesang), disebut oleh banyak orang sebagai pengakuan tertinggi dari upacara.[25] Super Junior mengumpulkan dua penghargaan pada 14 Desember 2007 di 2007 Golden Disk Awards.[26] Walaupun dikalahkan oleh SG Wannabe memenangkan "Daesang", Super Junior memenangkan "Bonsang" dan "Popularity Anycall TPL Award", yang diharapkan dilaporkan sebagai kemenangan bagi kelompok oleh media setelah keberhasilan Don't Don.[26]
2008-2009: Luar Korea

Pada tanggal 2 Oktober 2007, SM Entertainment mengumumkan sub-unit ketiga Super Junior, Super Junior-M, sebuah subkelompok yang ditujukan untuk pasar Cina.[27][28] Sementara pembentukan subkelompok singkat menciptakan kontroversi di antara para penggemar dan manajemen, Super Junior-M menjadi sebuah kesuksesan fenomenal di Cina.[29] Mereka memiliki kesempatan untuk memiliki dua terjual habis konser di Hong Kong,[30] atas peringkat mingguan dengan penampilan mereka di berbagai program,[31] dan menjadi kelompok berhala yang paling pengesahan kontrak di China.[32] Dengan tidak adanya hampir separuh dari anggota di Korea, sub-unit keempat Super Junior ini terbentuk pada tahun yang sama untuk mencegah Super Junior dari menghilang dalam industri musik Korea. Dengan lima anggota dari Super Junior-T dan Yesung, mereka membentuk subkelompok, Super Junior-Happy. Super Junior-Happy merilis EP "Cooking? Cooking!" pada 5 Juni 2008, dan promosi berakhir pada 7 September, yang berlangsung selama empat bulan. Pada November 2008, Super Junior-T kembali, kali ini sebagai kelompok bernyanyi di Jepang, yang disebut SuperJunior-TxMoeyan; Moeyan menambahkan grup ini, seorang wanita yang terkenal dua kelompok komedi di Jepang.[33] "ROCK & GO", sebuah bahasa Jepang versi "Rokkugoh!!", debut di # 19 di Oricon Charts Harian.[34] dan melompat ke # 2 tiga hari kemudian.[35]

Tur besar pertama Super Junior, Super Show, yang dimulai pada 22 Februari 2008 di Seoul.[36][37][38][f] The tour covered three countries and had shows on six different cities, including Bangkok, Shanghai, and Beijing.[28][37][39] Tur mencakup tiga negara dan telah ditunjukkan pada enam kota yang berbeda, termasuk Bangkok, Shanghai, dan Beijing. Dari 8 Juli - 9 Juli, 2008, Super Junior mengadakan jumpa penggemar pertama mereka di Jepang, di Nippon Budokan di Tokyo, sebagai perayaan untuk pembukaan Homepage Jepang resmi mereka, yang diluncurkan pada 1 April 2008.[40] 12.000 tiket ke jumpa penggemar semua terjual habis dalam beberapa hari. Grup dikompilasi Jepang merilis satu hari berikutnya, yang berjudul "U / TWINS", yang meliputi versi Jepang "U" dalam rilis terbatas, untuk melengkapi acara. Tunggal memuncak di # 4 di Oricon Jepang Daily Chart di hari pertama rilis, dan turun ke bawah untuk hanya empat tempat dalam detik. Tunggal memecahkan rekor baru untuk menjadi yang pertama tunggal Korea telah membuat dalam top 10 di Oricon Jepang Weekly Chart.[41] Pada tanggal 2 Agustus 2008, Super Junior memperluas rute ke Genting Highlands, Malaysia, menjadi salah satu dari tamu pemain di MTV Asia Awards 2008 bersama dengan artis internasional lainnya seperti OneRepublic dan Jabbawockeez.[42] Mereka adalah seniman SM ketiga yang menang Favorite Artis Korea di MTV Asia Awards setelah Kangta dan BoA, dan yang kedua kelompok musik memenangkan penghargaan setelah JTL pada tahun 2008.[42]

Album ketiga Super Junior, "Sorry Sorry", dirilis pada 12 Maret 2009 dengan diakui ulasan.[43] Judul album single, "Sorry Sorry" ini dirilis secara digital pada 9 Maret 2009.[44] Dalam waktu kurang dari seminggu setelah preorders diumumkan, lebih dari 150.000 eksemplar pra-perintahnya.[45] "Sorry Sorry" adalah album pertama mereka debut di # 1 pada Hanteo Charts, dan terjual lebih dari 29.000 eksemplar pada hari pertama, Seo Taiji mengalahkan rekor 25.000.[46] Promosi untuk album mulai Maret 13 dengan kinerja "Sorry Sorry" dan "Why I Like You" di Music Bank.[47] Dua minggu kemudian, "sorry Sorry" menjadi nomor satu nyanyian minggu pada program yang sama.[48] Selama kinerja kelompok pada program musik Lagu-lagu Populer pada 15 Maret naik ke peringkat setinggi 14%, yang tertinggi dalam beberapa tahun terakhir.[49] Dari Maret-Mei, "Sorry SOrry"mengumpulkan total sepuluh # 1 penghargaan dengan kemenangan berturut-turut di Korea, setelah tunggal menjadi sukses nasional dan internasional. [50][51] Setelah hanya satu bulan rilis, menjadi album terlaris tahun 2009 di Korea Selatan. Sorry Sorry juga yang kritis dan sukses secara komersial hit di negara-negara Asia lainnya, memilih kelompok untuk menjadi satu-satunya wakil di luar negeri untuk kedua kalinya di Taiwan's Golden Melody Awards tahunan. Sorry Sorry adalah album bahasa korea terlaris di Taiwan,,[52] Thailand, Cina, dan Filipina, di mana tercantum di album terakhir menjadi album K-pop yang pertama untuk mencapai # 1 di chart musik dari negara.
Awal 2010 - sekarang

Setelah ditinggal pergi oleh salah satu personelnya yaitu hangeng atau Hankyung yang emilih bersolo karier dengan alasan tidak adilnya manajemen artis S.M Entertainment dan berkurangnya kondisi kesehatan, Super Junior masih melanjutkan konser super show 2 Mei 2010 Super Junior merilis album terbarunya yaitu "Bonamana" dengan hanya 10 personel, yaitu: Leeteuk, Heechul, Donghae, Diwon, Sungmin, Shindong, Ryeowook, Yesung, Kyuhyun, Eunhyuk, dikarenakan 2 personel mereka yang lain, Kibum lebih memilih berkonsentrasi di dunia peran dan Kangin mengikuti wajib militer.[53] Agustus 2010 Super Junior memulai konser mereka di luar negeri dengan tema Super Show 3. kini mereka telah meluncurkan album kelima dengan single mr.simple tetap 10 orang anggota dan sekarang hechul resmi mengikuti wajib militer sehingga sekarang yang aktif hanya 9 member .

 

 sumbebr >> wikipedia

 musik

Super Junior 

 

 

 

 

 

 

Selasa, 30 Oktober 2012

Cha Tae-hyun

Cha Tae-hyun

Cha Tae-hyunCha Tae-hyun - Cha Tae-Hyun (lahir di Seoul, Korea Selatan, 25 Maret 1976; umur 36 tahun) adalah bintang film, aktor televisi, dan penyanyi Korea Selatan. Dia memulai karier aktingnya di drama televisi KBS 1995. Ia tampil dalam film pertamanya, Hallelujah, pada tahun 1997, juga membuat debutnya sebagai penyanyi pada tahun 2001. Secara internasional dia adalah yang terbaik dikenal untuk peran protagonis di film komedi romantis 2001 My Sassy Girl, rekannya menjadi Jun Ji-hyun. Ia juga ditampilkan dalam berbagai karya lainnya, termasuk Papa (1996).

Dia adalah model komersial Mario Kart DS di Korea Selatan. Ia juga teman dekat dengan penyanyi Kim Jong Kook, Hong Kyung Min, dan dengan aktor Jang Hyuk.

Filmografi
Film

    1997: Hallelujah (cameo)
    2001: My Sassy Girl
    2002: Lovers' Concerto
    2003: Happy Ero Christmas
    2003: Crazy First Love
    2004: Two Guys (film)
    2004: Windstruck guest appearance
    2005: My Girl and I
    2005: Sad Movie
    2007: Highway Star
    2008: BABO
    2008: Speedy Scandal
    2009: Maybe (Rabbit and Lizard)
    2010: Hello Ghost
    2011: Champ

Drama

    1996: Papa (KBS)
    1997: Ready Go (KBS)
    1998: Sunflower (MBC)
    1998: I Love You
    1998: Shy Lover
    1999: Happy Together
    1999: Into The Sunlight (MBC)
    2000: Juliet's Man (SBS)
    2004: First Love of a Royal Prince (MBC)
    2007: Flowers for My Life (KBS2)
    2008: General Hospital 2 (MBC)

Kehidupan Pribadi

Cha menikah dengan pacar lamanya Choi Eun-suk setelah 13 tahun pacaran. Pernikahannya berlangsung di Sheraton Grande Walkerhill Hotel pada 1 Juni 2006.
Diskografi
Album

    Accident, 2001
    더북 THE [BU:K], 2003

Radio

Dia bekerja sebagai DJ di beberapa lembaga penyiaran. Pada tahun 2007, ia mendapat hadiah sebagai DJ terbaik dari KBS.[1]

    1999~2000: KBS 2FM <FM Popular Music With Cha Tae-Hyun>
    2007-2008: Mr.Radio KBS COOL FM <DJ Cha Tae-Hyun with Ahn Jae-Wook>

Penghargaan

    Blue Dragon Film Awards, 2003: Choice of Audience
    SBS Actors Awards, 2000: Promising star
    SBS Actors Awards, 1999: Best Rookie of this year
    MBC Actors Awards, 1999: Best Rookie of this year[2]
sumber >> wikipedia


Cha Tae-hyun

Senin, 29 Oktober 2012

Iconiq

Iconiq

Iconiq

Iconiq - Ayumi Itō (伊藤 亜 由 美, Itō Ayumi) (lahir 25 Agustus 1984; umur 28 tahun) lebih dikenal dengan nama panggungnya Iconiq (ICONIQ bergaya dan diucapkan "iconic") adalah mantan anggota girlband Korea Selatan, Sugar. Ito lahir sebagai penduduk generasi ketiga Korea dan dibesarkan di Jepang karena aksen Jepangnya yang bagus, meskipun ia fasih dalam dua bahasa itu. Meskipun nama Ayumi umumnya diyakini Jepang di asal, ia telah menjelaskan bahwa namanya adalah hanja berbasis.

Biografi

Iconiq lahir di Tottori Prefecture pada 25 Agustus 1984 dengan keluarga Koreanya. Dia tinggal di Jepang sebelum berumur 15 tahun, setelah itu ia pindah ke Korea Selatan. Dia dibina oleh Starworld saat konser H.O.T., memulai debut sebagai salah satu personil girlband Korea Selatan, Sugar ditahun 2002. Band ini merilis dua album di Jepang dan tiga di Korea, namun hanya bertemu dengan komersial moderat sukses. Pada tahun 2006, kelompok ini dibubarkan, dan Iconiq merilis dua single sebagai Ayumi. Yang pertama, sebuah cover dari lagu tema untuk Cutie Honey (ala 2004 versi Koda Kumi), dirilis pada 13 Juli 2006. Namun dikritik oleh media Korea untuk "aksen berat" dan nuansa Jepang keseluruhan pertunjukan, single kedua digital nya, "Jalmotdwin Mannam" (Korea: "잘못된 만남", Wrongful Meeting) dirilis pada 7 November 2006 dan merupakan cover dari hit Kim Gun Mo dari 1995. Dia beralih label pada Februari 2007, bergerak dari Starworld untuk SM Entertainment dan mulai bekerja sama dengan SM Town pada musim panas mereka dan album musim dingin tahun itu. Namun, dia tidak melepaskan materi solo saat ini. Pada tahun 2008, Iconiq pindah ke Los Angeles untuk belajar tari, dan menemukan inspirasi baru sebagai musisi.
Debut Jepang

Pada akhir 2009, dia berubah nama panggungnya untuk Iconiq, dan debutnya di Jepang di bawah Zona Rhythm. Promosi pertamanya adalah untuk lini kosmetik Maquillage Shiseido, yang lagunya "I Lovin 'You" (duet dengan Exile vokalis Atsushi) digunakan dalam iklan, dan gambar Iconiq yang digunakan di billboard. Iconiq dipasarkan dengan gaya rambutnya yang cepak, sering disebut "bayi rambut pendek" (ベビー ショート ヘア), bersama dengan catch-phrase, "Watashi ga kawaru. Ongaku de kawaru. " (私 が 変わる 音楽 で. 変わる, saya mengubah cara mengubah melalui musik) gaya rambutnya disarankan oleh manajemen sebagai seorang citra yang kuat untuk pujian keinginannya untuk tema perubahan.

Profil pejabat Jepang Iconiq tidak menyebutkan masa lalunya sebagai anggota Sugar atau keturunan Korea, namun samar-samar referensi memulai kegiatan "luar negeri" pada tahun 2002. Kekhawatiran tentang motif ini dibesarkan di media Korea. Reaksi Korea netizen, dengan beberapa melihat keputusan itu sebagai pengalaman "memalukan" dari masa lalunya, sementara yang lain beralasan perbedaan gaya karir Jepang Iconiq itu itu adalah penyebabnya. Tokyo Sports pun pernah memuat artikel tentang masa lalu Iconiq, akhirnya ia meminta maaf terhadap label rekaman Iconiq.

Setelah dua lagu promosi lebih digunakan dalam iklan Maquillage, "Change Myself" dan "Bye Now!," ia merilis debut albm Jepangnya yang berjudul Change Myself pada 10 Maret 2010. Album debutnya memasuki chart Oricon #3, posisi debut tertinggi adalah Sora oleh Yui Aragaki pada akhir 2007. Sejak saat itu, ia merilis single yang berjudul "Tokyo Lady" dan merilis sebuah EP yang berjudul Light Ahead di bulan September. EP ini mempromosikan tiga video yang disutradarai oleh Diane Martel, termasuk "Tokyo Lady".

Iconiq memenangkan penghargaan artis baru di Japan Record Awards ke-52 tahun 2010, bersama Girls' Generation, Madoka Kikuchi dan S/mileage

SUMBER >> http://id.wikipedia.org/wiki/Iconiq

 

Iconiq

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Enterprise Project Management